PPD Tanjungraya Gelar Pelatihan BPD Mandiri

MESUJI – Pendamping profesional Kecamatan Tanjung Raya menggelar peningkatan kapasitas kepada Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Secara Mandiri pada 27 Desember 2023 di Desa Gedung Mulya Kabupaten Mesuji.
Hadir dalam kegiatan tersebut tenaga ahli kabupaten, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa serta pendamping Kecamatan setempat.
Dalam sambutannya Kepala Dinas PMD Anwar pemuji SE menyebutkan peningkatan kapasitas merupakan hal yang penting bagi BPD yang ada di Kabupaten Mesuji,
“Kegiatan ini penting dan perlu, mengingat ditahun 2024 mendatang semua kegiatan desa akan dilaksanakan secara online termasuk Apbdes,” sebutnya
Selain itu Anwar menyebut, peran penting BPD dalam pemerintahan Desa, sebagai patner kepala Desa, “diharapkan mampu untuk bersinergi dan membuat Desa Semakin Maju,” tambah Anwar
Sementara itu Anton Hilman tenaga ahli pendamping profesional Kabupaten Mesuji menerangkan , Badan Permusyawaratan Desa wajib menjadi row model bagi desanya masing-masing sehingga kedepan seluruh desa yang ada di Kabupaten Mesuji dapat mengelola dana desa dengan profesional dan terhindar dari celah kolusi dan nepotisme,” terangnya.
Dirinya juga menambahkan agar anggota BPD yang hari ini melakukan peningkatan kapasitas dapat lebih maksimal dalam pengawasan pengelolaan Dana Desa.
“Sehingga dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan dan kemakmuran Masyarakat,” tutupnya. (Apr/Adi)