Meriahkan Kejuaraan Daerah, ESI Mesuji Utus 21 Atlet

MESUJI – ESI Kabupaten Mesuji kirimkan Atlet pada Kejuaraan Daerah Piala Gubernur E-sport
2022, dalam rangka hari jadi ke-58 Provinsi Lampung. Atlet E-sport yang dikirimkan oleh ESI Mesuji sebanyak 3 divisi, yaitu MLBB, Free Fire, dan PUBG Mobile. Kegiatan bertempat di GOR Universitas Teknokrat Indonesia, berlangsung pada tanggal 14-19 Maret 2022.(17-03-2022)
Ketua Umum ESI Kabupaten Mesuji Deden Cahyono, ST menjelaskan, kegiatan ini merupakan rangkaian program kerja E-Sports Indonesia Kabupaten Mesuji. Setelah sukses menggelar Piala Bupati Mesuji E-Sports 2022 pada Februari yang lalu, para Juara Atlet Mesuji melaju mendapat Golden Tiket pada Turnamen Piala Gubernur E-Sports Lampung 2022.
Di tempat yang sama Deden mengucapan terimakasih kepada Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata, Bung Ronal Nasution, S.Stp dan Ketua KONI Kabupaten Mesuji, Bung Debri Saputra, SE yang telah mendukung pada kegiatan turnamen Piala Bupati Cup E-Sports Mesuji 2022 dan juga mensuports dan memfasilitasi pemberangkatan Kontingen Atlet E-Sports Kabupaten Mesuji pada Kejuaraan Daerah Piala Gubernur Lampung 2022.
” Ini merupakan komitmen program kerja kami pengurus ESI Mesuji untuk membina prestasi para atlet E-sports Mesuji yang telah berprestasi menjuarai Piala Bupati Cup E-Sports Mesuji 2022 yang lalu, kita berharap para atlet akan mengharumkan nama Kabupaten Mesuji,” ucapnya Deden.
Di tambahkan Ahmad Jamili Selaku Dewan pembina Sekaligus Kepala Desa Gedung Sri Mulyo Way Serdang, bahwa Pada Kejuaraan Daerah Piala Gubernur E-sports Lampung 2022 ini ESI Mesuji mengirimkan 21 atlet dari 3 divisi dan 5 tim official.Ujarnya
Seperti diketahui bahwa cabang olahraga E-Sports menjadi olaharaga prestasi yang diunggulkan pada event SEA Games di Vietnam mendatang.”Pungkasnya.(Sikun)